Intip Spesifikasi dan keunggulan-keunggulan MPV Terbaru Toyota Sienna 2021

Toyota Sienna 2021

Jakarta - Toyota melakukan penyegaran MPV khusus di pasar Amerika Serikat, Sienna. Mobil ini bakal dilepas ke pasar pada akhir 2020.
Di pasar, Toyota Sienna akan menghadapi pesaing seperti Chrysler Pacifica, Kia Sedona, Nissan Quest, dan Honda Oddysey.

Lantas punya pembaruan apa saja Toyota Sienna ini? sebab mobil yang memasuki generasi ke-empat ini mengalami perubahan total dari eksterior, interior hingga performa mesin. Berikut rangkumannya.


1. Desain dan eksterior
Pada bagian muka, Toyota Sienna 2021 kini terinspirasi dari kereta cepat Shinkansen Japanese Bullet.

Desain lampu depan dipasang tinggi dan direntangkan ke samping seolah-olah kedunya terbentuk oleh embusan angin.
Sedangkan, grill rendah yang tebal berpadu dengan lampu kabut LED yang meruncing ke arah samping, sehingga secara visual membuat tampilan depan mobil terlihat lebih lebar. Sekilas mengingatkan dengan Alphard hybrid.

Toyota Sienna 2021
Toyota Sienna 2021Toyota Sienna 2021 Foto: Toyota

Sedangkan pada bagian buritan, lampu ekor berbentuk panah mirip dengan Sienta. Bagian belakang berupa sirip hitam diklaim mampu meningkatkan aerodinamika.
2. Interior
Pada sektor kabin, Toyota Sienna mempunyai konsol tengah dengan sejumlah ruang penyimpanan di dalamnya.

Sienna akan tersedia dalam trim LE,XLE, Limited, dan Platinum. Masing-masing punya kelebihan di captain seat.

Toyota Sienna 2021
Toyota Sienna 2021Toyota Sienna 2021 Foto: Toyota

Tetapi keunggulan yang paling ditawarkan ialah Bridge Console, yakni satu konsol tengah yang membagi area pengemudi dan penumpang di mana menjadi sejumlah ruang penyimpanan.

Fitur lainn yang dibenamkan pada interior Sienna ini, seperti vakum cleaner, lemari pendingin yang berada di tengah jok kedua, sandaran tangan, tempat gelas dan charger.

3. Fitur Hiburan
Para penumpang kini bisa menikmati layar sentuh 9 inci model floating yang terpasang di atas dasbor.

Mobil ini juga memiliki konektivitas Apple CarPlay, Android Auto, kompatibilitas Amazon Alexa, radio digital SiriusXM, 6 speaker, dan 7 port USB.

Sementara di bagian belakang terdapat layar hiburan 11,6 inci beresolusi 1080 pixel, HDMI, pengontrol jarak jauh, dan sepasang headphone nirkabel.

4. Fitur Keamanan dan Kenyamanan
Sienna dibentuk dari platform yang juga digunakan oleh Camry, RAV4, dan Harrier, yakni Toyota New Global Architecture (TNGA-K) yang membuat mobil lebih senyap dan nyaman untuk dikendalikan.

Sebagai mobil kelas premium, mobil ini memiliki fitur keselamatan terbilang lengkap. Seperti pengereman darurat otomatis, pemantau blind-spot, kontrol jelajah adaptif, peringatan lalu lintas belakang, peringatan lintasan keberangkatan, peringatan lajur keberangkatan dengan bantuan kemudi , dan bantuan tanda jalan.

Toyota Sienna 2021
Toyota Sienna 2021Toyota Sienna 2021 Foto: Toyota

Selain itu, Sienna memiliki 10 kantung udara, termasuk kantung udara di baris ketiga dan kantung udara samping yang terpasang pada kursi baris pertama dan kedua. Spion digital dan kamera 360 derajat dengan tampilan trotoar adalah opsi baru.

5. Mesin
Toyota Sienna 2021
Toyota Sienna 2021Toyota Sienna 2021 Foto: Toyota

Dari sektor dapur pacu, Mesin V6 3.5-liter lama ditanggalkan dan Sienna hanya akan tersedia dengan powertrain hybrid. Jantung mekanis baru dilengkapi dengan mesin 2.5 liter empat silinder dan dua motor listrik untuk mendapatkan hasil gabungan sebesar 243 PS. Menurun sebesar 56 PS dari versi sebelumnya tetapi efisiensi bahan bakar telah meningkat. Sienna Hybrid juga dilengkapi dengan opsi all-wheel-drive.

6. Harga
Sienna akan tersedia dalam trim LE,XLE, Limited, dan Platinum. Mobil ini akan dilepas ke pasar di akhir tahun 2020, perkiraan harga sekitar diperkirakan akan mulai lebih dari $ 34.000 - $ 50.000 (Rp 500 juta - Rp 734 juta).

Artikel ini telah tayang di Detik.com dengan judul

"Seharga Rp 500 Jutaan, Intip Spesifikasi MPV Terbaru Toyota Sienna"

https://oto.detik.com/mobil/d-5022353/seharga-rp-500-jutaan-intip-spesifikasi-mpv-terbaru-toyota-sienna

Popular posts from this blog

Perbedaan Ford Ecosport Titanium dan Trend

Astrido Toyota

Dealer Toyota Karawaci Tangerang